Home » Pahoa College
ABOUT US
About Us  |  Syllabus  |  Brochure  |  Tuition Fee  |  Admission  |  Gallery

Pada dasawarsa terakhir ini, seiring dengan semakin meningkat dan berkembangnya hubungan ekonomi dan perdagangan antara Indonesia dengan Tiongkok, pemimpin tertinggi dua negara telah meningkatkan bentuk hubungan tersebut menjadi hubungan mitra strategis. Sebagai konsekuensi logis dari hal tersebut, timbul kebutuhan luar biasa di kalangan dunia bisnis Indonesia akan tenaga ahli di bidang International Economy & Trade (Ekonomi dan Perdagangan Internasional ), khususnya China Trade Practise.

Tenaga ahli yang dimaksud sudah tentu harus memiliki kemampuan yang mumpuni dalam penguasaan bahasa Han Yu (Mandarin), terutama Business Han Yu,? disusul dengan penguasaan ilmu-ilmu yang berkaitan dengan bidang Ekonomi dan Perdagangan Internasional.

Pahoa College Indonesia dengan tanggap merespons kebutuhan mendesak dunia bisnis Indonesia. Dengan menggandeng Hebei Normal University, salah satu perguruan tinggi terkemuka di Tiongkok, Pahoa College Indonesia memutuskan membuka program studi International Economy & Trade (Ekonomi dan Perdagangan Internasional) jenjang Strata 1, dengan mengadopsi sistem perkuliahan 2+2 (Tahun pertama dan kedua kuliah di Pahoa College Indonesia, tahun ketiga dan keempat kuliah di Hebei Normal University, Tiongkok). Kurikulum program studi ini menitikberatkan China Economy & Trade Practise?. Dengan demikian, kuliah di tahun pertama dan kedua akan difokuskan pada mata kuliah bahasa Mandarin umum dan bahasa Mandarin bisnis. Persentase jumlah SKS mata kuliah  bahasa Mandarin adalah 40%, sedangkan mata kuliah program studi adalah 60%, sehingga diharapkan para lulusannya mampu menangani masalah-masalah manajemen bisnis pada perusahaan-perusahaan industri dan dagang, terutama yang menjalin hubungan dagang dengan perusahaan-perusahaan Tiongkok.

© PAHOA 2010 All Right Reserved . powered by Menaravisi